Jonru dan beban pembuktian

Jonru

Gambar diatas merupakan pp (profi picture) dari Jonru di FB pagenya.Pastinya Kalian tahu dong siapa Jonru, tidak perlu saya jelaskan siapa dia kan? Dari pp yang digunakannya di FB, saya melihat dia tidak paham tentang beban pembuktian (Burden of proof)

Apa itu beban pembuktian?

Jika kita mengeluarkan suatu pernyataan maka kita mempunyai beban atau kewajiban membuktikan pernyataan kita sendiri. Itu lah beban pembuktian.

Kita tahu di sosmed, Jonru sering membuat status-status keras yang menyerang pemerintahan saat ini, Presiden Jokowi. Banyak yang tidak percaya dengan status-statusnya bahkan mengangapnya hanya fitnah belaka. Sebagai pembuat  status seharusnya dia membuktikan bahwa statusnya memang  benar bukan fitnah. Alih-alih melakukan hal tersebut, dia malah melakukan kesalahan logika yang disebut menggeser beban pembuktian (shifting  burden of proof). Dia menantang orang lain untuk membuktikan bahwa dia salah, bahwa dia melakukan fitnah. Lha… anda yang buat pernyaataan, anda sendirilah yang membuktikan kebenarannya bukan dengan menatang orang lain untuk membantah pernyataan anda. Jika ada yang tidak percaya dengan ucapan kita maka kita wajib membuktikan kebenarannya bukan malah menantang ” Ayo, buktikan saya bohong!”. Lagipula jika tidak ada yang bisa membuktikan pernyataan kita salah BUKAN berarti pernyataan kita benar. Misalkan saya berkata”

Di planet Jupiter ada pangkalan militer Alien yang mengawasi bumi dan akan menyerang manusia pada tahun depan.

Saya yakin kalian tidak bisa membantah penyataan saya, tidak bisa membuktikan pernyataan di atas salah. Akan tetapi apakah benar di Jupiter terdapat pangkalan militer Alien?

Advertisement

About Nursatria

Seorang Alumnus Matematika UGM, dengan ilmu yang didapat ketika kuliah (Padahal sering bolos kuliah :p ), saya menyebarkan virus matematika
This entry was posted in Logika and tagged , , , . Bookmark the permalink.

7 Responses to Jonru dan beban pembuktian

  1. CandrA7X says:

    Ooo, gitu ya Mas
    Jadi Mas ariaturns pendukung buta JOKW juga ya
    Shg mas menjelek2an Jonru

    Okelah, kalau Jonru mengatakan sesuatu yang dia klaim benar
    (ini menurut anda nih, mnurut saya jonru benar)
    Kalau menurut anda jonru itu tidak logic membuktikan suatu kebenaran dengan menyuruh orang lain membuktikan dia salah
    Artinya kan, Jonru itu bisa saja salah (Pasti salah jika counter example sudah ditemukan), tapi kan bisa juga jadi benar, ketika pernyataannya memang tidak bisa disangkal

    MAsih mending jonru pny kemungkinan benar meskipun kalau kita hitung hitungan kasar
    Kira kira cuma 50%

    Daripada presiden anda
    JOKW itu seperti pernyataan p dan ~p
    Yang diomong p tapi yang dikerjakan selalu negasi p
    Janji jadi gubernur di DKI 5 tahun, nyatanya cuma 2tahun, lalu ditinggal nyapres
    Ngomong kabinet ramping, nyatanya gendut, malah nambah 1 kementrian
    Ngomong akan ada kementrian industri kreatif, nyatanya gak ada
    Jaksa agung bukan dari partai, nyatanya malah dari Nasdem
    Janji BBM gak naik, Nyatanya malah menaikkan BBM saat minyak dunia turun harga
    Ngomong akan mempersulit investasi asing, nyatanya This is your opportunity
    Ngomong ekonomi berdikari, tapi impor kapal besar besaran dari china
    Janji menegakkan ham, nyatanya Pollycarpus dibebaskan

    Janji yang mana lagi yang akan engkau dustakan?

    Anda sebagai matematikawan sudah tahu sama tahu lah bahwa p dan ~p PASTI selalu bernilai SALAH

    NAh sekarang untuk kasus Jonru, Anda tahu Metode kontradiksi kan?
    Misal Jonru bilang : jika x^2 genap , maka x genap
    Jonru gak bisa mbuktikan nih
    Karena kalau x^2 genap, x^2 = 2n , n elemen Z
    x = akar(x^2) = akar(2n) gak bisa jadi apa apa

    Lalu Jonru bilang ke hatersnya , kalau saya memang fitnah, buktikan saya salah

    Nah si haters mikir, kalau Jonru salah, berarti negasi dari pernyataan jonru pasti benar
    Andaikan x^2 genap dan x tidak genap
    Maka x ganjil, x = 2n + 1 , dengan n elemen Z
    x^2 = (2n + 1)^2 = 4n^2 + 4n + 1 = 2(2n^2 + 2n) + 1
    dengan (2n^2 + 2n) elemen Z
    Maka malah ketemu x^2 bilangan ganjil ( kontradiksi dengan x^2 genap)
    Haters malah membuktikan bahwa dia salah
    Sehingga pernyataan Jonru yang benar

    Sehingga Logika Jonru sudah benar

    Matematika matematika saja mas, jangan sok berpolitik 😮

    • Aria Turns says:

      1) Jika saya mengkritik Jonru lalau anda menyimpulkn saya pendukung buta Jokowi. Jika saya mengkritik Persib, apakah anda meyimpulkan saya adalah jack mania? Seperti itukah cara berpikir anda?

      2) “Kalau menurut anda jonru itu tidak logic membuktikan suatu kebenaran dengan menyuruh orang lain membuktikan dia salah” BUKAN menurut saya, silahkan googling tentang burden of proof.

      3) “tapi kan bisa juga jadi benar, ketika pernyataannya memang tidak bisa disangkal”
      Pernyataan yang tidak bisa disangkal disebut unfalsifiability dan itu BELUM tentu benar. diatas saya sudah kasih contoh pernyataan unfalsifiability

      4) “Daripada presiden anda” Serius nanya emang presiden anda siapa?

      5) Saya mengkritik Jonru lalu anda membalasnya dengan mengkritik Jokowi, apa korelasinya? Untuk membela si A bersih bukan dengan menunjukkan si B kotor.

      6) Anda rancu antara metode pembuktian kontradiksi dengan shifting burden of proof.

    • gugu says:

      sempitnya pikiranmu nak.. :v
      dunia ini bukan cuma JOnru dan JOkowi, ada dirimu dan diri orang lain pula..
      kalo JOnru bener, emangnya udah pasti JOkowi salah?
      trus kalo JOkowi bener, emangny udah pasti JOnru salah?

      Asahlah LOgikamu nak.. Semoga hidupmu bahagia sebagai manusia secara umumnya, bukan sebagai pendukung buta JOnru, atau JOKW (siapa tau nanti kau berubah haluan menjadi pendukung buta JOKW, nak)..

      Setelah baca komentarku ini, pasti kamu gatel pengen nulis/bilang kalo aku ini pendukung buta JOKW.. kalo benar, sampai segitulah LOgikamu nak.. :v

    • Indra Herdiana says:

      Logika yang aneh. :v

      Memangnya jika mengkritik Jonru, sudah pasti mendukung Jokowi ya? 😛

  2. Anwar Mutaqin says:

    Jawaban pertanyaan terakhir itu adalah tidak tahu, hehe.

  3. Rismanto says:

    what about conjecture …

  4. yusufmufti says:

    mas, mantap cara berpikirnya…
    izin pakai tema wordpressnya…
    maturnuwun…..

Silahkan, tinggalkan komentar

Fill in your details below or click an icon to log in:

WordPress.com Logo

You are commenting using your WordPress.com account. Log Out /  Change )

Facebook photo

You are commenting using your Facebook account. Log Out /  Change )

Connecting to %s