Review Buku: Menulis (Ilmiah) Itu menyenangkan

menulis ilmiah itu menyenangkanJadi ceritanya, saya membeli buku Menuju Tak Terhingga melalui Pak Dasapta Erwin, seorang dosen Geologi ITB. Nah.. ternyata saya mendapatkan bonus 1 buku berjudul

Menulis (Ilmiah) itu menyenangkan.

karya pak Dasapta sendiri bersama sang Istri, Cut Novianti Rachmi. Mmm… entah bagaimana dengan kalian tapi menurut saya, sesuatu yang romantis yang so sweet sepasang suami – istri menulis buku bersama. Ini satu-satunya buku karya pasutri yang saya miliki.

Awalnya buku ini saya acuhkan karena bukan ini yang saya inginkan, hanya sekedar bonus dari buku yang saya beli. Dari judulnya yang memuat kata ilmiah membuat saya berburuk sangka kalau buku ini ditulis dengan gaya bahasa ilmiah (baca: kaku) sampai saya membacanya. Ternyata saya 100% keliru buku ini ditulis dengan gaya bahasa non-formal, santai nan ringan. Buku ini memposisikan sebagai sahabat bagi pembacanya bukan sebagai dosen yang mengkuliahi mahasiswanya padahal buku ini ditulis oleh dosen.

Dari judul bukunya sudah bisa ditebak apa yang dibahas di buku ini. Menulis ilmiah yang dibahas di buku ini difokuskan kepada penulisan skrisi S1 karena memang target pembaca buku ini adalah mahasiswa S1

Buku sederhana ini ditunjukkan terutama untuk para mahasiswa S1 yang sebentar lagi akan menjadi peneliti junior dengan skripsinya masing-masing (Halaman 3)

Seperti semua buku tentang penulisan yang pernah saya baca, Bab-bab awal pada buku ini memberikan motivasi mengapa kita harus menulis, memberikan semangat bahwa menulis itu mudah, memberikan cara bagaimana mencari ide. Tentu saja itu semua dibahas dalam kerangka penulisan ilmiah bukan penulisan novel 😀 . Nah… yang menarik buku ini menyebutkan beberapa software termasuk mbah google yang akan membantu kita dalam penulisan.

Ada 2 bab yang saya sukai dari buku ini yaitu Bab 5: Latar belakang itu penting dan Bab 8: Menyimpulkan. Buat kalian yang sedang nyusun skripsi, percaya dech kelak ketika sidang, latar belakang dan kesimpulan adalah 2 hal yang sering jadi sasaran tembak dosen penguji. Umumnya dosen penguji  mencari hubungan antara latar belakang dan kesimpulan. Mengenai metode dan analis yang kamu lakukan (dibahas pada bab 6 dan bab 7) memang ditanyakan juga tetapi tidak sesering latar belakang dan kesimpulan. Ini berdasarkan pengalaman saya pribadi lho dan beberapa kali menghadari sidang skripsi. Nah… bagaimana caranya membuat latar belakang yang benar dan menarik kesimpulan yang tepat? Silahkan baca bukunya 😀

Pada Bab 9, buku ini mengatakan judul sebagai penutup. Ya… itu juga yang saya lakukan sebagai blogger, saya buat postingan baru kemudian buat judulnya karena judul mengikuti tema bukan sebaliknya. Hayoo tahu bedanya tema dan judul, enggak?

Bab 10 yang membahas bagaimana kita melakukan check and rechek terhadap tulisan kita. Jujur sebagai blogger, saya sering males melakukan hal ini tetapi kalau kamu buat penulisan ilmiah, jangan pernah males. Check and rechek tidak sebatas tata bahasa tetapi memeriksa kembali hubungan antar kalimat, antar paragraf, antar subbab sampai antar bab. Jangan sampai masih ada yang loncat, ada yang hilang dari tulisanmu.

Oh ya satu hal lagi karena buku ini ditulis dosen Geologi jadinya banyak studi kasus pada buku ini berhubungan dengan ilmu geologi

***

Buku ini luar biasa menurut saya karena berhasil membahas secara ringan, renyah sesuatu amat serius: penulisan ilmiah tetapi masih tetap berbobot. Buat mahasiswa yang akan atau sedang menyusun skripsi, buku ini harus kalian baca. Ah… seandainya buku ini sudah ada waktu saya menyusun skripsi dulu mungkin saya tidak butuh waktu 2 semester untuk menyelesaikannya.

Oya kalau kalian berminat bisa hubungi Pak Dasapta langsungvia Twitter saja di @dasaptaerwin . Jangan tanya saya harga buku ini berapa karena seperti yang saya bilang di atas, ini buku bonus.  Yang jelas tebal bukunya 105 halaman, penerbitnya ITB dan diterbitkan febuari 2016 jadi masih bisa dibilang buku baru.

Advertisement

About Nursatria

Seorang Alumnus Matematika UGM, dengan ilmu yang didapat ketika kuliah (Padahal sering bolos kuliah :p ), saya menyebarkan virus matematika
This entry was posted in Buku and tagged , , . Bookmark the permalink.

Silahkan, tinggalkan komentar

Fill in your details below or click an icon to log in:

WordPress.com Logo

You are commenting using your WordPress.com account. Log Out /  Change )

Twitter picture

You are commenting using your Twitter account. Log Out /  Change )

Facebook photo

You are commenting using your Facebook account. Log Out /  Change )

Connecting to %s